Ultimate magazine theme for WordPress.

Penjualan Ban OTR Techking Semester Pertama Melampaui Target

0 390
Penjualan Ban OTR Techking Semester Pertama Melampaui Target
Hante Finanz Priyonggo Head of Techking Intraco Penta Group saat berpose di Booth Intraco Penta di acara Mining Expo 2022 di JIEXpo, Kemayoran, Jakarta (14-17 September 2022). Foto : Dok.Indonesiatiremag.com.

Jakarta, Indonesiatiremag.com – Penjualan ban Techking sementer pertama melampaui target. Peningkatkan penjualan ban Techking yang cukup signifikan disebabkan oleh meningkatnya demand di sector mining yang berpengaruh secara langsung terhadap demand equipment dan juga demand ban OTR.

Hal tersebut diungkapkan Hante Finanz Priyonggo, Head of Techking Intraco Penta Group kepada Indonesiatiremag.com di sela-sela pameran Indonesia Mining 2022 Series yang dilaksanakan secara hybrid di JIEXpo, Kemayoran (14-17 September) lalu.

“Capaiannya cukup besar. Jadi di samping harga batu bara yang naiknya cukup signifikan dan juga nikel yang lagi agresif, dan juga tambang coal mining yang juga lagi agresif sehingga pertumbuhan, penjualan kita cukup signifikan,”ujarnya.

Jadi, lanjut Hante lagi, year to date di semester pertama pencapaian kita 130 persen dari budget yang sudah kita tetapkan. “Jadi sudah over dari budget dan kita akan terus genjot,”ujarnya dengan penuh semangat.

Target utamanya adalah customer atau calon customer bisa mengenal Intraco Penta Group dan ban Techkingnya dengan layanan after sales servicenya.

Menurut Hante, pihaknya akan terus berupaya keras untuk tingkatkan lagi penjualan hingga akhir tahun 2022. “Kita akan tetap agresive untuk tetap mendapatkan penjualan yang lebih tinggi lagi. Dan tentu dengan mengedepankan after sales services,”jelasnya.

Ditambah lagi hasil penjualan selama pameran berlangsung baik dari customer existingnya maupun customer baru. Mereka memanfaatkan layanan kemudhan yang diberikan Intraco Penta selama pameran berlangsung.

Menurut Hante, selama event berlangsung dari Tanggal 14-17 September 2022, Intraco Penta Group menyiapkan promo penjualan untuk ban ADT, rigid dump truck,  dan juga ban dump truck.

“Kita memberikan kemudahan dengan spleed payment yang diback up oleh perusahaan financing dengan 6 x cicilan selama 6 bulan. Dan juga special price hanya selama event ini berlangsung,”jelasnya.

Dan hasilnya ternyata cukup memuaskan. “Alhamdulilah, ada beberapa deal baru yang berlangsung di event ini.  Jadi ada beberapa customer baru maupun customer existing yang memanfaatkan kesempatan promo ini selama event berlangsung,”ujarnya.

Ada 4 size yang ditampilkan di event ini, ada size 2700R49, tipe super track  yang digunakan di unit seperti Caterpillar 777, Komatzu HD 785. Ban ADT, size 29,5R25 ETADT untuk articulated dump truck, ada juga ban 1200R24 untuk dump truck.

Selain itu ada juga ban 1100R20 ETOT. “Jadi kita tampilkan untuk size yang paling besar (Red. 2700R49) sampai size yang paling kecil 1100R20,’ujarnya.

Hante berharap dengan adanya event Mining Expo 2022, Techking semakin terkenal dan dikenal luas oleh semua pemain di sector mining. Dan Intraco Penta Group sebagai main dealernya bisa memberikan informasi terkait layanan dan after sales servicenya di produk Techking.

Karena Intraco Penta Group sangat terkenal dengan layanan after sales servicenya selama bergelut di bisnis alat berat. Karena itu, menurut Hante, pihaknya ingin terapkan hal yang sama juga selama menjual ban Techking ini.

“Kita menjual ban, menjual ban Techking dengan after sales servicenya. Karena kalau dibilang, semua ban itu sama, terbuat dari karet, campurannya juga sama, tapi yang membedakannya adalah predictive maintainancenya atau pun after sales servicenya,”jelasnya.

Jadi, lanjut Hante lagi, itu yang kita utamakan, sambil menambahkan, jika yang menjadi target utamanya adalah customer atau calon customer bisa mengenal Intro Penta Group dan ban Techkingnya dengan layanan after sales servicenya. (Itm01)

Leave A Reply

Your email address will not be published.